Tips

Cara Mengembalikan Windows Photo Viewer di Windows 10

Terus terang, saya kurang suka ketika Microsoft mengganti aplikasi Windows Photo Viewer dengan aplikasi Photos pada Windows 10, OS keluaran terbaru Microsoft ini. Saya lebih suka Windows Photo Viewer dalam menampilkan foto atau gambar yang ada di laptop saya ini. Alasan satu-satunya ketidaksukaan saya adalah karena aplikasi aplikasi Photos ini lambat dalam memunculkan foto atau gambar. Tapi syukurlah, ternyata ada cara mengembalikan Windows Photo Viewer di Windows 10 yang sangat mudah sekali, sehingga melihat-lihat foto atau image menjadi lebih cepat.

Setelah melakukan browsing kesana kemari, akhirnya saya temukan cara paling mudah untuk mengembalikan Windows Photo Viewer di Windows 10. Ternyata Windows Photo Viewer masih ada di dalam system Windows 10, hanya saja tidak di munculkan, karena perannya telah di ganti oleh aplikasi Photos.

Beginilah cara mengembalikan Windows Photo Viewer di Windows 10 yang saya miliki ini belum lama ini.

Related Post

Cara Mengembalikan Windows Photo Viewer di Windows 10

  • Silakan download file PhotoViewer.reg lalu simpan di desktop atau dimanapun Anda suka
  • Klik dua kali file PhotoViewer.reg yang telah Anda download tadi untuk meng-import file registry tersebut
  • Jika ada pertanyaan seperti pada gambar di bawah ini, klik tombol Yes untuk melanjutkan
Klik Yes to import registry
  • Setelah PhotoViewer.reg sukses di import, maka akan terlihat seperti gambar di bawah ini, lalu klik OK
PhotoViewer.reg successfully added to the registry
  • Berikutnya adalah menetapkan Windows Photo Viewer menjadi penampil foto default di Windows 10 Anda
  • Buka folder yang berisi foto atau gambar menggunakan File Explorer, klik kanan salah satu foto atau gambar tersebut, lalu pilih choose another app
Open with
  • Berikutnya, scroll ke bawah hingga terlihat tulisan more apps, lalu klik bagian tersebut
Klik More apps
  • Setelah itu, pilih Windows Photo Viewer sebagai default viewer untuk foto atau gambar yang sedang Anda buka, caranya klik Windows Photo Viewer, ceklis pada Always this app to open, lalu klik OK
Default WindowscPhoto Viewer
  • Dan beginilah hasilnya, Windows Photo Viewer telah menjadi viewer default pada Windows 10 yang saya gunakan untuk membuat postingan ini.
Windows Photo Viewer pada Windows 10

Itulah tadi tahapan-tahapan cara mengembalikan Windows Photo Viewer di Windows 10 yang dapat Anda lakukan sendiri dengan cepat dan mudah.

Mungkin Anda tertarik untuk membaca:

Cara Repost Foto dan Video di Instagram Dengan Cepat dan Mudah

Recent Posts

Xiaomi Redmi Note 13 Pro 5G Performa Mumpuni

Di era teknologi yang berkembang pesat, kebutuhan akan smartphone dengan konektivitas 5G menjadi semakin penting. Xiaomi Redmi Note 13 Pro…

4 minggu ago

Pantangan Makanan dan Aktivitas Setelah Operasi Hernia

Hernia adalah kondisi di mana sebagian organ tubuh masuk ke dalam organ lain melalui celah yang lemah. Pengobatan hernia biasanya…

4 minggu ago

5 Tips Sukses dalam Bisnis Properti

Bisnis properti adalah salah satu bisnis yang menjanjikan dan menguntungkan. Namun, tidak semua orang bisa berhasil dalam bisnis ini. Ada…

1 bulan ago

Pengertian BI Checking, Fungsi, dan Cara Mengeceknya

BI Checking adalah salah satu istilah yang sering kita dengar ketika kita ingin mengajukan kredit atau pinjaman. Apa saja yang…

1 bulan ago

Mengenal Penyebab Sakit Maag dan Cara Mengatasinya

Sakit maag adalah salah satu keluhan yang sering dialami oleh banyak orang. Namun, apakah kita tahu apa sebenarnya penyebab sakit…

2 bulan ago

Cara Mengajukan Refund Tiket Pesawat di Traveloka

Apakah Anda pernah mengalami situasi di mana Anda harus membatalkan penerbangan Anda karena alasan tertentu? Apakah Anda tahu bahwa Anda…

3 bulan ago